Saturday, April 26, 2014

Makanan Sehat Untuk Kulit Sehat

Menjadi cantik dan awet muda sudah barang tentu adalah sesuatu yang sangat didamba-dambakan oleh semua wanita. Inilah mengapa kemudian banyak produsen kosmetik yang lalu berlomba-lomba menciptakan berbagai produk kecantikan dan kosmetika untuk membuat kulit tetap kencang sehingga para wanita bisa tampil lebih cantik dan percaya diri.

Namun sebenarnya kunci utama untuk mendapatkan kulit yang kencang dan awet muda bukanlah pada pola hidup yang sehat bukan pada produk-produk kosmetik tersebut. Menjalankan hidup sehat dan mengonsumsi makanan bernutrisi sangat penting untuk meregenerasi sel-sel kulit sehingga kulit kita lebih sehat dan kencang. Berikut adalah daftar makanan dan bahan makanan yang ladies  bisa coba untuk mendapatkan kulit yang sehat dan awet muda.

Wortel.

Wortel selama ini dikenal memiliki kandungan vitamin A yang sangat tinggi dan sangat baik untuk kesehatan kulit. Namun disamping itu ternyata wortel juga mengandung Betakroten yang sangat tinggi sehingga dapat membantu untuk melindungi kulit dari dampak sinar matahari.

Paprika.

Paprika memang jarang dikombinasikan dalam menu masakan tradisional nusantara akan tetapi ada baiknya kita untuk memasukkan paprika ke dalam menu kita karena mengandung vitamin C dan Betakroten yang tinggi. Disarankan untuk memilih paprika berwarna merah daripada yang hijau untuk mendapatkan betakroten yang baik untuk pembentukan kolagen alami yang mana dibutuhkan untuk mengencangkan kulit.

Stroberi.

Rasanya manis dan banyak dinikmati sebagai cemilan. Stroberi memiliki kandungan vitamin C dan juga elagik. Kandungan asam elagik ini sangat bermanfaat untuk mengantisipasi kerusakan pada DNA yang dapat menimbulkan kerutan-kerutan pada kulit.

Anggur.

Anggur memiliki kandungan anthocyanins yang dibutuhkan untuk kesehatan kulit. Ini karena kandungan anthocyanins dalam anggur dapat membantu mencegah vena yang melilit dan mendorong terjadinya pembentukan kolagen. Selain itu anggur juga membantu memperkuat pembuluh darah. Ini penting untuk mendorong proses detoksifikasi, mendorong ditribusi nutrisi dan oksigen dalam sel tubuh.

Bawang Bombay.

Jenis sayuran ini sangat mudah ditemukan di pasar dan harganya juga sangat terjangkau. Namun siapa sangka sayuran yang satu ini memiliki banyak manfaat bagi kulit tubuh. Bawang Bombay kaya akan diallyl sulfide dan flavonoids. Bawang Bombay dapat digunakan untuk membantu mengatasi alergi, melindungi DNA dan sebagai antioksidan yang sangat dibutuhkan untuk tubuh.

Alpukat.

Buah ini sudah lama dikenal sangat baik untuk kesehatan kulit. Pada umumnya alpukat lebih sering digunakan untuk masker wajah namun sebenarnya saat dikonsumsipun alpukat cukup memberikan banyak manfaat bagi kulit karena kandungan vitamin E-nya dapat membantu meregenerasi sel kulit, menangkal radikal bebas, menguatkan kolagen dan menghindari resiko kanker kulit.

Minyak Zaitun.

Sangat disarankan untuk menjaga kulit lembab dan kencang karena mengandung asam oleat. Selain itu minyak zaitun juga bisa digunakan untuk memerangi peradangan.

0 comments:

Post a Comment